Mengenal Komponen dan Fungsi Kepala Silinder Pada Mobil
                        Suhu mesin yang naik akibat proses pembakaran yang terjadi akan menjadi stabil (tidak overheat)pada saat ada air pendingin dengan water jacket.
- Tempat Oli Pelumas
 
Fungsi yang keempat adalah sebagai wadah oli pelumas yang bertugas untuk mengalirkan oli agar setiap komponen katup yang ada di kepala silinder bisa terlumasi dengan baik serta mencegah terjadinya aus.
- Saluran Intake dan Exhaust
 
Fungsi yang kelima adalah menjadi saluran atau tempat intake dan exhaust. Saluran intake memiliki fungsi sebagai pintu masuk udara ke dalam ruang bakar sedangkan exhaust merupakan kanal pembuangan asap hasil sisa pembakaran.
Komponen Cylinder Head
Setelah mengenal fungsi kepala silinder mobil, saatnya untuk mempelajari bagian komponennya yang terdiri dari:
- Spark plug (busi) = Penghasil loncatan bunga api yang dibutuhkan untuk pembakaran hasil kombinasi antara udara dan bahan bakar.
 - Adjusting shim (Rocker Arm) = Penyetel celah katup intake manifold dan exhaust manifold.
 - Valve Guide = Penghantar gerakan naik turun katup secara presisi.
 - Oil Seal = Berguna sebagai perapat oli agar tidak masuk ke ruang bakar.
 - Valve Seat = Tempat dudukan kepala katup (valve)..
 - Valve Keeper = Pengunci di antara setiap katup dengan pegas katup.
 - Gasket = Sekat antara blok silinder dengan cylinder head agar tidak terjadi kebocoran.
 - Water Jacket = Jalur air pendingin radiator yang berguna untuk mendinginkan mesin.
 - Combustion Chamber = Tempat pembakaran bahan bakar.
 - Valve Lifter = Pengangkat katup.
 - Intake Manifold = Jalur masuk bahan bakar dari karburator ke ruang bakar.
 - Exhaust Manifold = Jalur bahan bakar dari sisa-sisa gas pembakaran.
 - Oil Feed = Saluran oli untuk melumasi setiap komponen yang ada di cylinder head
 - Coolant Feed = Saluran air pendingin yang disirkulasikan water pump.
 - Head Cylinder Cover = Bagian penutup yang berfungsi sebagai penutup sekaligus pelindung oli yang dipompa agar tidak keluar jalur.